Kamis, 16 Desember 2010

Steve Jobs, CEO Paling Top Satu Dekade

"Ia sukses membangkitkan Apple yang hampir bangkrut menjadi perusahaan teknologi terbesar"



Kepala Eksekutif Korporat Apple Inc., Steve Jobs menjadi bintang dalam bisnis Amerika. Kesuksesannya membawa Apple dari kebangkrutan menjadi perusahaan berkilau mendorong media terkenal Amerika, MarketWatch mengganjar penghargaan bagi Steve sebagai CEO paling top dalam dekade ini.
MarketWatch, anak usaha Dow Jones milik raja media Amerika News Corp, Rupert Murdoch menilai bahwa Apple telah berkembang menjadi perusahaan teknologi paling sukses di dunia.
Steve Jobs dinilai berhasil membangun Apple yang dilanda kebangkrutan 10 tahun silam. Pada 2000, harga saham Apple pernah terhempas di level US$1000. Namun, kini melambung menjadi US$43.000 pada akhir tahun.
Satu dekade silam, Steve yang merupakan salah satu pendiri Apple diminta datang kembali. Ia lalu mengambil alih kemudi dan mengawasi pembangunan beberapa produk yang menabjubkan, seperti iPod, iTunes, iPhone. Bahkan, sekarang iPad telah meledak di pasaran.

Steve hampir seorang diri menyelamatkan industri rekaman dengan iPod dan iTunes. Dia juga merevolusi perangkat genggam dan teknologi layar sentuh dengan iPhone. Dan dia mengantarkan era pasca PC komputer dengan mengeluarkan gadget terbarunya iPad.


Kebangkitan Apple selama satu dekade membuat perusahaan ini banyak dipuji orang, karena kemajuan itu awalnya diprediksi dapat tercipta dalam setengah abad.

Apple kini menjadi perusahaan teknologi peringkat pertama dengan kapitalisasi pasar sebesar US$285 miliar, lebih besar dibanding pesaing lamanya Microsoft Corp yang saat ini nilainya US$220 miliar.

Penjualan Apple meningkat drastis dari US$5,4 miliar pada 2001 menjadi US$65,2 miliar pada September 2010. Secara kumulatif, Apple meraup US$229 miliar total penjualan selama satu dekade. Kebangkitan Apple juga menambah puluhan ribu pekerja dari 8.500 pada awal dekade menjadi 46.000.

Tidak ada komentar: