Jumat, 24 Juni 2011

Belajar dari sebuah permata

Permata tidak dapat menjadi berkilau tanpa gesekan.

Demikian juga dengan hidup kita,
tidak dapat menjadi SEMPURNA tanpa masalah dan cobaan.

Bersyukurlah dan hadapilah semuanya dengan sabar dan tekun serta tetap mengandalkan Tuhan.
Sent from my HinoBerry®
powered by HINO GENUINE PART

Kamis, 23 Juni 2011

Motivator Terbaik adalah Diri Kita Sendiri

MOTIVATOR TERBAIK
10. Christian Andrianto
9. Hermawan Kertajaya
8. Gede Prana
7. James Gwee
6. Bong Chandra
5. Krisnamurti
4. Tung Desem Waringin
3. Andrie Wongso
2. Mario Teguh
1. Diri sendiri

Tidak ada yang dapat mengubah hidup kita selain diri sendiri. Kita semua terlahir sbg seorang pemenang. Dari jutaan sel kitalah yang terpilih utk lahir.
Motivator dari 10 sampai 2 hanyalah pemacu semangat kita SEMENTARA!!! Krn walaupun ikut seminar jutaan tp apabila dalam diri blm ada niat utk berubah sama saja 0.
Anda, saya dan kita semua adalah juara! Sering kita dengar musuh terbesar adalah diri kita sendiri dan itu benar! Kalahkan diri kita sendiri baru kita disebut JUARA SEJATI dan hadiahnya adalah Pencapaian Tangga yg lebih tinggi... dan lebih BAIK! Tidak ada kata terlambat utk berubah!
Sent from my HinoBerry®
powered by HINO GENUINE PART

Jumat, 17 Juni 2011

Renungan tentang Ayub

Saat merenungkan kisah hidup Ayub, Tuhan mengajak saya berdiskusi :

T : Menurut kamu, apakah yang Aku buat dalam hidup Ayub itu adil?

Sy : Boleh jujur ya Tuhan ... Ngak adil .. Ayub kan ngak salah apa-apa, kenapa mesti ngalami hal yang demikian tragis ..

T : Masa Aku ngak adil? Aku kan Tuhan Yang Adil.. Apa yang Aku buat pada Ayub itu sebuah keadilan walaupun dia sendiri tidak punya kesalahan. Ayub memang hidup kudus dan berkenan, dia tidak buat salah apapun, tapi ....

Sy : Lha, apa ada dosa Ayub yang tidak disebut? Dosa apa Tuhan?

T : Bukan dosa, tapi Ayub belum DIUJI

Sy : Belum diuji? Ujian apa?

T : Nah, seandainya Aku ini seorang penjual gelas yang khusus, gelas anti pecah ... Lalu ada pembeli datang .. Melihat gelas ini dan bertanya apa benar gelas ini anti pecah .. Menurutmu, apa yang mestinya Aku lakukan untuk membuktikannya?

Sy : Hmm.... banting gelasnya!

T : Itu yang Aku buat pada Ayub, Aku 'banting' Ayub karena iblis ingin membuktikan apa yang Aku katakan tentang Ayub. Bukankah Aku tidak pernah berdusta, tiada cara lain, kecuali memasukkan Ayub dalam ujian iman..
Aku bertindak adil kan, meskipun bagi manusia itu tidak adil.

Sy : Oh .. Pantes aku juga sering Kau 'banting' ya Tuhan, tapi itu membuatku tahan uji dan berkualitas.
Terima kasih Tuhan!

Orang istimewa prosesnya juga istimewa.

Jadilah pribadi yang 'tahan banting'.. ;)

Seberapa berat bantingan beban hidup yang anda rasakan saat ini??

Anda tètαp akan lalui itu, dan akhirnya menemukan hαr¡ esok..

Ujian yang dari Tuhan disebut Pencobaan, bukan untuk lulus atau tidak, tetapi untuk Menguatkan..

Sadar atau tidak, anda sudah menjadi pribadi yang lebih baik dan bijak hαr¡ ini... Amin.

Sent from my HinoBerry®
powered by HINO GENUINE PART

Senin, 06 Juni 2011

Lukisan Damai Sejahtera

Pada suatu hari disebuah kerajaan..Seorang raja membuat lomba yang membuat para pelukis tersohor dari negeri-negeri pun berdatangan.
"Lomba melukis yang berjudul 'damai sejahtera' , aku beri waktu 3hari. Yg terbaik akan aku beri hadiah" kata sang raja.
3 hari kemudian.. cuma 3 pelukis yg berhasil menyelesaikan gambar mereka dan memberikan pada sang raja.

Lukisan 1 : ada sebuah danau biru yg bening dengan ikan2 yg banyak dan ditengah2 terdapat perahu kecil dan seorang yg sedang bersiul memancing dgn udara sepoi-sepoi dan langit biru yg cerah "Ini lah damai sejahtera" kata pelukis pertama.

Lukisan 2 : ada sebuah gunung yang hijau, udara khas yg sejuk dengan sawah-sawah.. matahari yg cerah, pohon yg rindang.. dan 2 orang sedang duduk dibawah pohon sambil tertawa bahagia. "Inilah damai sejahtera" kata pelukis ke2.

Lukisan 3 : sebuah laut yang luas berwarna hitam krn sedang terjadi badai, ditengah2 ada angin topan, langit yg gelap dengan sambaran petir dimana2. Sebuah batu karang yg diterjang ombak. langit hitam pekat bahkan terlihat abstrak krn warna yg dipakai hanya warna gelap.. tapi, terdapat 1 batu karang yg ada lubang, didalamnya terdapat seekor burung pipit sedang bersiul riang. "Inilah damai sejahtera" kata pelukis ke3.

"Aku setuju dengan lukisan 3" kata Raja.
Damai sejahtera bukanlah dimana kita sedang dalam keadaan atau posisi nyaman2 saja tanpa masalah, itu namanya COMFORT ZONE.

Damai sejahtera adalah seseorang yg tetap bisa tersenyum ketika badai masalah datang menerpanya.

Sent from my HinoBerry®
powered by HINO GENUINE PART