Selasa, 19 Januari 2016

LUAR BIASA, CHOW YUN FAT SUMBANGKAN 99% HARTANYA UNTUK KEBAIKAN.



Tidak ada yang lebih bernilai daripada kebaikan. Demikian prinsip yang dianut Chow Yun-Fat. Bintang 'Crouching Tiger, Hidden Dragon' itu pun akan menghibahkan 99 persen kekayaannya untuk amal $HK 1 milyar.(Rp 1.4 triliun)

Hibah itu akan dilakukan setelah Chow meninggal. "Aku tidak ingin membawa apapun ketika mati," kata Chow seperti dilansir Asiaone.

Chow membuat keputusan tersebut setelah melakukan perjalanan fotografi ke Mongolia tahun lalu. Perjalanan itu sangat menginspirasi Chow. Aktor kelahiran Pulau Lamma, Hong Kong, 18 Mei 1955 itu menyadari segalanya dalam hidup ini tidak ada artinya kecuali kebaikan.

"Dalam tiga hari saya meninggalkan istri untuk ikut perjalanan itu. Saya belajar keahlian dan ketrampilan fotografi. Itu sangat membuka mataku," curhat pria yang diberi gelar sebagai 'aktor yang paling mengagumkan di dunia' oleh The Los Angeles Times itu.

Menggeluti karier film selama 37 tahun telah membawa Chow ke puncak kesuksesan dan bergelimang kekayaan. Meski demikian, aktor berusia 61 tahun itu dan istrinya tidak pernah punya keinginan untuk menikmati kekayaannya sendiri selamanya. Bagi Chow, kekayaan hanya titipan Tuhan.

"Uang bukanlah milik saya sendiri. Itu hanya dititipkan Tuhan lewat honor yang saya terima. Saya tidak ingin memilikinya sendiri selamanya," tegas Chow.

Tidak ada komentar: